top of page
Bahan Makanan
dan Madu Hutan
Semua produk makanan kami terbuat dari 100% bahan pilihan tanpa adanya bahan campuran, pewarna ataupun pengawet. Diproses dengan memperhatikan standar pengolahan pangan yang baik dan bersih agar konsumen dapat menikmati produk yang berkualitas tinggi. Diantara produk pangan olohan kami adalah biji wijen panggang, produk sayur kering dan produk buah kering.


Biji Wijen Panggang
Biji wijen panggang terbuat dari biji wijen pilihan yang dipanggang sehingga menghasilkan aroma yang sangat gurih dan rasa yang nikmat pada makanan. Dapat digunakan sebagai bahan campuran adonan dan taburan atau topping dalam berbagai hidangan masakan seperti taburan dalam sushi roll, noudle soup dan hidangan masakan lainnya.


Biji Wijen Putih
Biji wijen putih memiliki aroma harum dan rasa gurih yang khas. Biji kecil ini sering digunakan sebagai pelengkap atau penambah cita rasa pada berbagai makanan, seperti roti, kue, salad, tumisan, hingga masakan Asia seperti sushi dan nasi goreng.
Selain memperkaya rasa, biji wijen putih juga memberikan tekstur renyah yang membuat hidangan jadi lebih menarik dan lezat


Biji Wijen Hitam
Biji wijen hitam memiliki aroma khas yang kuat dan rasa yang lebih tajam dibandingkan wijen putih.
Sering digunakan sebagai pelengkap atau penambah rasa pada berbagai makanan, seperti roti, kue tradisional, sup, salad, dan masakan Asia. Selain memperkaya rasa, biji wijen hitam juga menambah tampilan menarik dan tekstur renyah pada hidangan.


Biji Perilla
Perilla adalah tanaman yang daun dan bijinya dapat diolah dan digunakan sebagai bahan makanan dan tentunya kaya akan manfaat yang baik untuk tubuh. Biji perilla memiliki rasa dan aroma yang gurih sehingga sangat cocok untuk ditambahkan dalam masakan. Biji perilla yang di haluskan dapat digunakan sebagai bumbu dalam masakan. Bubuk perilla dapat ditambahkan 1-2 sendok makan kedalam hidangan seperti sup dan mie rebus


Barley Tea
Roasted Barley Tea dari Javasuperfood dibuat dari 100% biji barley yang dipanggang dan dibuat tanpa bahan campuran apapun. Biji yang dipilih secara cermat memberikan aroma yang khas dengan rasa yang nikmat.


Biji Jagung Panggang
Biji jagung panggang dipanggang dengan jagung pilihan hingga berwarna kecokelatan dan cocok untuk menyeduh untuk membuat teh jagung. rasanya sangat gurih dan aromanya.


Madu Hutan
Madu hutan liar mentah yang belum diolah dipanen secara berkelanjutan oleh masyarakat adat Sumatra. 100% mentah dan tidak dipanaskan, sehingga madu kami mempertahankan semua kebaikan alam: serbuk sari, enzim, vitamin, asam amino, antioksidan, propolis, mineral, dan rasa alami.






bottom of page